Sabtu, Juli 27, 2024
BerandaPolitikHadirkan Ultraman Gemoy, Pemuda di Cilegon Deklarasi Dukung Gibran

Hadirkan Ultraman Gemoy, Pemuda di Cilegon Deklarasi Dukung Gibran

BCO.CO.ID – Puluhan pemuda usia milenial dan Gen Z, yang menamakan diri sebagai Gibranesia, mendeklarasikan diri mendukung Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden mendampingi Prabowo Subianto sebagai calon presiden Republik Indonesia.

Dalam deklarasi itu, karakter Ultraman Gemoy ikut serta mendeklarasikan dukungan kepada Gibran. Sosok ultraman sengaja dihadirkan untuk menghibur para pendukung Gibran.

Ketua Circle-Gibranesia Banten Tiyandi Mulya mengatakan, deklarasi dilakukan sebagai wadah berkumpulnya pemuda-pemuda kreatif dan potensial di Banten untuk mendukung sosok Gibran yang mewakili anak muda. “Kita harus diwakili oleh sama-sama pemuda agar di antara kita, jadi komunikasinya nyambung,” kata Tiyandi Mulya, Jum’at 1 Desember 2023.

Selain berprestasi saat memimpin Kota Solo, lanjut Tiyandi, sosok Gibran juga dianggap sebagai pemuda kreatif dan tak pantang menyerah.”Di Kota Solo mas Gibran sangat luar biasa, ekonomi kreatif di sana bangkit dan tumbuh pesat,” jelasnya.

Di tempat yang sama, Dewan Pengarah Gibranesia Banten Rizki Putra Sandika menyampaikan, akan memasifkan gerakannya di media sosial guna meraup simpati dan suara masyarakat ditambah dengan bonus demografi yang saat ini dinilai spesial.”Kami 100 persen percaya diri, ini yang dibutuhkan anak muda, soal bagaimana politik ini menjadi akses. Kita ada dari ekonomi kreatif, milenial gen z, mahasiswa semua kita pede mas Gibran bisa mewakili,” ujar Rizki.

Ia menambahkan, Gibranesia Banten optimistis bisa meraih sebanyak 75 persen suara milenial di Banten. “Kita targetkan 75 persen suara milenial di Banten. Kita optimistis karena kita langsung adakan face to face dan mengajak influencer untuk bergerak di media sosial kita perkuat di sana,” pungkasnya. []

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

- Advertisment -
Google search engine

Recent Comments