Jumat, April 25, 2025
BerandaWarga Sebut Marak Pencurian Speedometer Mobil Truk yang Parkir di Samangraya

Warga Sebut Marak Pencurian Speedometer Mobil Truk yang Parkir di Samangraya

CILEGON, BCO – Aksi pencurian di Cilegon tidak hanya menyasar kendaraan roda dua saja. Namun baru-baru ini, aksi kriminal tersebut menyasar speedometer truk atau alat penunjuk kecepatan pada mobil.

iklan

Seperti diungkapkan Amin, salah seorang warga Lingkungan Kubang Welut, Kelurahan Samangraya, Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon, Senin 10 Februari 2020.

Saat itu Dafin, rekan Amin memarkirkan truknya di tepi jalan untuk pulang dulu ke rumahnya. Namun nahas, sekembali dari rumah, mobil truk tersebut kondisi pintunya telah dijebol dan spedometer-nya hilang dicuri.

“Kejadian jam 9 an kemarin malam, teman saya kan pulang dulu ke kontrakan. Tapi pas balik lagi spedometernya udah hilang, pintunya juga udah jebol,” ujarnya kepada BCO.

Dikatakan Amin, kejadian pencurian speedometer truk di wilayah itu sering terjadi. Bahkan, selama satu bulan ini sudah terjadi lima kali aksi kriminal jenis itu.

“Selama sebulan ini, kalau enggak salah sudah lima kali kejadiannya kang. Rata-rata spedometernya yang hilang, padahal disini pinggir jalan,” kata Amin.

Ia juga mendorong kepolisian untuk meningkatkan patroli di wilayah-wilayah tersebut guna memperkecil ruang pelaku melakukan aksi kejahatannya. []

RELATED ARTICLES

Most Popular

- Advertisment -
Google search engine

Recent Comments