Minggu, Oktober 6, 2024
BerandaHumanioraWarga Geger! Seorang Pria Meninggal di Rumah Kontrakan di Citangkil

Warga Geger! Seorang Pria Meninggal di Rumah Kontrakan di Citangkil

CILEGON.BCO.CO.ID – Warga di Jalan H. Rasdam, Kelurahan Citangkil, Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon, digegerkan oleh temuan jasad pria yang sudah terbujur kaku di sebuah rumah kontrakan, Kamis pagi 25 Agustus 2022, sekira pukul 08.00 WIB.

Dari keterangan polisi atas informasi para saksi, jasad tersebut diketahui bernama Agus Sulistiono, warga Kampung/Desa Tanjung Sari, Kecamatan Jampang Tengah, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Di Cilegon, Agus bekerja sebagai Inspektor di PT Biro Klasifikasi Indonesia Cabang Bojonegara.

Kasi Humas Polres Cilegon IPTU Sigit Dermawan mengatakan, di rumah tersebut ada dua orang rekan korban. Saat itu kedua rekannya berusaha membangunkan korban, namun korban diketahui sudah tidak bernyawa. “Korban sudah dalam keadaan meninggal dunia, badan sudah kaku posisi badan telungkup ke sebelah kiri di atas tempat tidur,” ujar IPTU Sigit Dermawan.

Selanjutnya, para saksi dan pemilik kontrakan dan menghubungi Polsek Ciwandan. Saat dilakukan olah tempat kejadian perkara, petugas menemukan barang-barang milik korban yakni, satu buah dompet berisi identitas korban, bukti berobat dari Apotik Kimia Farma Sukabumi, Jawa Barat tertanggal 4 Agustus 2022, berbagai merk obat milik korban, 1 unit laptop merk Toshiba, 1 unit HP dan uang Rp85.000;

“Berdasarkan keterangan dari saksi bahwa korban sedang dalam rawat jalan sakit jantung dan batuk. Korban saat ini dibawa ke RSUD Kota Cilegon guna pemeriksaan visum,” tutupnya. []

RELATED ARTICLES

Most Popular

- Advertisment -
Google search engine

Recent Comments