Sabtu, Februari 15, 2025
BerandaHumanioraPekerja yang Tersetrum di Sumampir Timur Butuh Bantuan, 80 Persen Tubuh Korban...

Pekerja yang Tersetrum di Sumampir Timur Butuh Bantuan, 80 Persen Tubuh Korban Terbakar

BCO.CO.ID – Subari (48) warga Lingkungan Rawagondang, Kelurahan/Kecamatan Citangkil, yang merupakan tukang bangunan yang mengalami kecelakaan kerja karena tersetrum aliran listrik tegangan tinggi di rumah bertingkat di Lingkungan Sumampir Timur, Kelurahan Kebon Dalem, Kecamatan Purwakarta, Kota Cilegon, pada Kamis 23 Januari 2025 lalu saat ini masih dirawat intensif di Rumah Sakit Krakatau Medika Cilegon.

Menurut penuturan anaknya, Roby Al Ambari, Subari mengalami luka bakar pada seluruh tubuhnya hingga 80 persen. Saat ini, keluarga tersebut membutuhkan uluran tangan dermawan lantaran biayanya semakin membengkak.

Saat awal masuk rumah sakit, korban menggunakan pembiayaan mandiri/umum. Saat itu, BPJS Kesehatan atau asuransi korban masih dalam proses sehingga pihak keluarga memutuskan untuk menggunakan pembiayaan mandiri. “Karena panik dan kondisi bapak juga mengkhawatirkan, jadi pakai umum. BPJS bapak masih dalam proses jadi enggak bisa melakukan tindakan operasi,” kata Roby Al Ambari, Senin 27 Januari 2025.

Sebelumnya, pemilik rumah tempat Subari bekerja juga sudah membantu biaya pengobatan korban. Pihak keluarga juga sudah memohon kepada pihak RSKM untuk dialihkan ke BPJS Kesehatan namun tidak bisa dilakukan.

Subari diketahui, merupakan buruh harian lepas yang tak memiliki pekerjaan tetap. Subari juga memiliki dua anak laki-laki yang masih membutuhkan biaya untuk sekolah maupun biaya sehari-hari.

“Bapak kerjaannya enggak tetap, kalau ada manggil aja,” terangnya.

Ia berharap, ada bantuan pemerintah maupun dermawan yang mau membantu ayahnya melawan sakit yang sedang dideritanya. []

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

- Advertisment -
Google search engine

Recent Comments