CILEGON, BCO.CO.ID – Sebuah mobil minibus Toyota Innova A 1513 EC yang dikemudikan Jhon Hendri, warga Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang, tertabrak Kereta Api Jurusan Rangkasbitung Merak di perlintasan rel tanpa palang pintu di Lingkungan Medaksa, Kelurahan Mekarsari, Kecamatan Pulomerak, Kota Cilegon, Minggu 24 Oktober 2021.

Kapolsek Pulomerak AKP Fauzan Afifi mengungkapkan, insiden yang terjadi sekitar pukul 09.30 WIB tersebut bermula saat mobil dari jalan raya menuju Pasar Baru Merak. Namun pada saat berada di rel kereta, mobil yang dikemudikan Jhon Hendri mengalami mati mesin hingga ketabrak kereta api.
“Tiba-tiba mati mesin hingga tertabrak kereta yang melintas, di dalam mobil suami istri. Berdua,” kata AKP Fauzan Afifi, Kapolsek Pulomerak.
Meskipun terbabrak kereta hingga membuat moda angkutan massal ular besi itu berhenti, namun kejadian ini tidak menimbulkan korban jiwa. Pengemudi bersama penumpang hanya mengalami shock berat akibat insiden tersebut. “Tidak ada korban jiwa, hanya trauma dan kerugian materil saja,” ungkapnya.
Saat ini, lanjut Fauzan, kasus kecelakaan kereta api ini ditangani Unit Laka Satlantas Polres Cilegon. “Korban dan kendaraan sudah ditangani Unit Laka Lantas,” imbuh AKP Fauzan Afifi. []