Selasa, Oktober 22, 2024
BerandaBencana AlamImbas Gempabumi M5,9 di Bayah, 6 Rumah Dilaporkan Rusak

Imbas Gempabumi M5,9 di Bayah, 6 Rumah Dilaporkan Rusak

BCO.CO.ID – Gempabumi berkekuatan Magnitudo 5,9 dilaporkan mengguncang sejumlah wilayah di Banten dan Jawa Barat, pada pukul 07.53 WIB, Rabu 3 Januari 2024.

Gempabumi diketahui berpusat di kedalaman 74 kilometer di laut atau berlokasi di 7,57 LS, 106,14 BT berlokasi 72 kilometer BaratDaya Bayah dan tidak berpotensi Tsunami.

Data BPBD Provinsi Banten mencatat, gempa dirasakan sedang selama ± 1-3 detik di Kabupaten Lebak. Selain itu juga, ada enam rumah dilaporkan rusak ringan yang terletak di Desa Banjaririgasi, Kecamatan Lebakgedong, Desa Kandangsapi, Kecamatan Cijaku, Desa Pagelaran, Kec Malingping, dan Desa Karangnunggal, Kecamatan Cirinten.

“Masyarakat sempat berhamburan keluar rumah, BPBD Kabupaten Lebak juga melakukan monitoring terhadap dampak gempa. Hasil laporan sementara kerusakan bangunan 6 rumah rusak ringan, sementara untuk korban nihil,” kata Nana Suryana, Kepala BPBD Banten.

Nana merekomendasikan, masyarakat diimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Kemudian, agar menghindari dari bangunan yang retak atau rusak diakibatkan oleh gempa. “Periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal anda cukup tahan gempa, ataupun tidak ada kerusakan akibat getaran gempa yg membahayakan kestabilan bangunan sebelum anda kembali kedalam rumah,” terangnya. []

iklan
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

- Advertisment -
Google search engine

Recent Comments