Selasa, Oktober 22, 2024
BerandaBencana AlamFenomena El Nino, BPBD Cilegon Sebut Merak & Gerogol Terdampak Kekeringan

Fenomena El Nino, BPBD Cilegon Sebut Merak & Gerogol Terdampak Kekeringan

iklan

CILEGON.BCO.CO.ID – Memasuki musim kemarau menjelang puncak fenomena El Nino, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Cilegon menyebut ada dua wilayah yang terdampak kekeringan di Kota Cilegon. Hal itu diungkapkan Kabid Data dan Informasi BPBD Kota Cilegon Bustanul Arifin saat dikonfirmasi BCO Media, Rabu 9 Agustus 2023.

Menurut Bustanul, kedua wilayah itu adalah Kecamatan Pulomerak dan Kecamatan Grogol. Diketahui, wilayah permukiman penduduk di perbukitan kerap mengalami krisis air bersih saat musim kemarau tiba. “Biasanya wilayah Grogol Pulomerak yang terdampak paling parah, di wilayah perbukitan,” kata Bustanul Arifin, Kabid Data dan Informasi BPBD Kota Cilegon.

Untuk wilayah lain, lanjut dia, sampai saat ini BPBD belum menerima laporan dari masyarakat. Sementara untuk di wilayah Pulomerak dan Grogol, sumber mata air seperti sungai dan sumur milik warga sudah mulai kering. “Iyah (mulai kering-Red), infonya seperti itu,” ujarnya.

Untuk membantu masyarakat yang mengalami kekurangan air bersih, Bustanul berujar, pihaknya akan berkoordinasi dengan instansi terkait agar dilakukan pengiriman air bersih guna memenuhi kebutuhan masyarakat. “Kita di Pemkot Cilegon istilahnya tanggung jawab bersama,” imbuhnya.

Kendati demikian, ia mengungkapkan, saat ini belum memiliki data dari dampak musim kemarau yang melanda kawasan pertanian. Kedepan, ia juga akan berkoordinasi dengan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Cilegon guna mengetahui wilayah mana saja yang mengalami kekeringan. []

RELATED ARTICLES

Most Popular

- Advertisment -
Google search engine

Recent Comments