Rabu, Oktober 23, 2024
BerandaLalu LintasDishub Putuskan Tarif Angkot di Cilegon Naik 31 Persen, Ini Penjelasannya

Dishub Putuskan Tarif Angkot di Cilegon Naik 31 Persen, Ini Penjelasannya

iklan

CILEGON.BCO.CO.ID – Tarif Angkot yang biasa beroperasi di wilayah Kota Cilegon kini mempunyai tarif baru usai disahkannya aturan penyesuaian tarif yang tertuang dalam Surat Keputusan Walikota Cilegon nomor 551/KEP.208-Dishub/2022.

Kabid Manajemen Rekayasa Lalu Lintas Dishub Kota Cilegon Pakalima Barutu mengatakan, kenaikan tarif untuk Angkot naik menjadi 31 persen setelah dilakukan rapat dengan Dishub Provinsi Banten. “Ini yang ditunggu-tunggu setelah adanya kajian bersama Pemprov, tarif resminya sudah disepakati dan ditetapkan sama Walikota minggu kemarin,” kata Pakalima Barutu, saat dikonfirmasi melalui telepon, Selasa 20 September 2022.

Sebelum resmi naik 31 persen, tarif atau ongkos Angkot sebelumnya menggunakan tarif 2015, dan saat ini sudah ditetapkan tarif baru yang nanti di sosialisasikan kepada masyarakat.

Sementara saat ditanya soal Angkot trayek Cilegon-Labuan, Pakalima mengaku, tidak mengetahui tarif kenaikan angkutan jenis AKDP tersebut. Menurutnya hal itu merupakan kebijakan Dishub Provinsi Banten. “Kalau trayek Cilegon Labuan itu AKDP, provinsi itu mah,” katanya.

Berikut penyesuaian tarif baru jarak terdekat dan terjauh lintasan trayek di Kota Cilegon :
1. Trayek Cilegon-Merak tarif terdekat Rp6.000 dan terjauh Rp10.000;
2. Trayek Merak-Salira tarif terdekat Rp6.000 dan tarif terjauh Rp10.000;
3. Trayek Cilegon-Anyer tarif terdekat Rp6.000 dan tarif terjauh Rp10.000;
4. Trayek Cilegon-Mancak tarif terdekat Rp6.500 dan tarif terjauh Rp11.000;
5. Trayek Cilegon-Bojonegara tarif terdekat Rp6.000 dan tarif terjauh Rp10.000;
6. Trayek Cilegon-PCI tarif terdekat Rp3.500 dan tarif terjauh Rp7.000;

Dan, berikut penyesuaian tarif lama jarak terdekat dan terjauh lintasan trayek di Kota Cilegon :
1. Trayek Cilegon-Merak tarif terdekat Rp3.800 dan tarif terjauh Rp7.600;
2. Trayek Merak-Salira tarif terdekat Rp3.800 dan tarif terjauh Rp7.600;
3. Trayek Cilegon-Anyer tarif terdekat Rp3.500 dan tarif terjauh Rp7.600;
4. Trayek Cilegon-Mancak tarif terdekat RP3.800 dan tarif terjauh Rp8.550;
5. Trayek Cilegon-Bojonegara tarif terdekat Rp3.800 dan tarif terjauh Rp6.650;
6. Trayek Cilegon-PCI tarif terdekat Rp2.850 dan tarif terjauh Rp4.275; []

RELATED ARTICLES

Most Popular

- Advertisment -
Google search engine

Recent Comments