ANYER, BCO.CO.ID – Sebuah rumah bangunan permanen yang berada di Kampung Kareo, Desa Sindang Karya, Kecamatan Anyer, Kabupaten Serang, terbakar hebat siang tadi, Selasa 17 November 2020, sekira pukul 11.30 WIB.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, rumah yang ditinggali Abah Salam itu diketahui terbakar setelah ada warga yang melihat kepulan asap di atas atap. Sontak, pemilik dan keluarganya langsung berhamburan menyelamatkan diri.
“Ada di dalam (pemiliknya) tahu ada api langsung keluar,” ujar Satim, kerabat pemilik rumah kepada wartawan.
Belum diketahui pasti penyebab terjadinya peristiwa yang menggerkan warga di pemukiman tersebut. Warga setempat yang mengetahui hal itu langsung melakukan pemadaman dengan alat seadanya. Beruntung kobaran api bisa dipadamkan setelah satu jam warga berjibaku mengendalikan si jago merah ini.
“Enggak ada Damkar, warga aja kompak. Belum tahu (kerugian ataupun penyebabnya),” pungkas Satim.
Akibat kebakaran tersebut, sebagian atap yang menutupi rumah ini hangus terbakar. []