Rabu, Desember 11, 2024
BerandaPeristiwaKecelakaan, Feroza Terbalik di JLS Kota Cilegon

Kecelakaan, Feroza Terbalik di JLS Kota Cilegon

CILEGON, BCO.CO.ID – Sebuah kendaraan minibus Daihatsu Feroza A 1686 AB terguling dan menutupi sebagian jalur jalan di KM 02, Jalan Lingkar Selatan, usai menyenggol bagian bodi depan kendaraan truk tronton T 9832 AB yang melaju dari arah Cibeber-Ciwandan, Rabu 04 Agustus 2021.

Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 16.30 WIB saat kondisi lalu lintas padat kendaraan lantaran telah memasuki jam pulang kantor.

Kasatlantas Polres Cilegon AKP Yusuf Dwi Atmodjo mengatakan, pengemudi Daihatsu Feroza yang diketahui bernama Rusdi hendak berpindah jalur untuk mendahului kendaraan truk tronton yang dikemudikan Cahya Sunarya dari jalur kiri. Namun tiba-tiba kendaraan itu malah tersenggol truk hingga membuatnya naik median jalan dan terguling.

“Menyerempet bumper depan sebelah kiri truck tronton hino yang mengakibatkan kendaraan minibus membanting setir ke kanan dan naik trotoar sehingga terguling,” kata AKP Yusuf Dwi Atmodjo.

Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. Namun akibat kecelakaan tersebut, pemilik mobil minibus mengalami kerugian yang diperkirakan mencapai Rp2 juta rupiah karena kendaraannya rusak pada bagian belakang kanan.

“Akibat dari kejadian, kendaraan Feroza mengalami kerusakan dan tidak ada korban jiwa,” terangnya.

Kecelakaan lalu lintas inipun langsung ditangani Satlantas Polres Cilegon. Di lokasi kejadian, petugas langsung mengevakuasi kendaraan dan langsung melakukan olah TKP serta membawa kedua pengemudi kendaraan di Unit Lalu Lintas Polres Cilegon. []

RELATED ARTICLES

Most Popular

- Advertisment -
Google search engine

Recent Comments