CILEGON, BCO.CO.ID – Satuan Lalu Lintas Polres Cilegon tengah menyelidiki tumpahan BBM yang diduga solar di Jalan Raya Merak Cilegon, atau tepatnya di tikungan dekat Hotel Merak Beach. Pasalnya, kejadian tumpahan minyak ini telah dua kali terjadi dengan rentang waktu seminggu berselang.
Diketahui pada kejadian pertama Selasa 22 Juni 2021 lalu, akibat tumpahan minyak tersebut banyak pengendara sepeda motor yang tergelincir dan jatuh. Peristiwa kedua juga terjadi pada Selasa pagi tadi, dimana tumpahan minyak kembali berceceran di jalan dengan kondisi menikung ini.
Kasatlantas Polres Cilegon AKP Yusuf Dwi Atmodjo mengatakan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Kepolisian Sektor Pulomerak untuk mencari tahu informasi terkait tumpahan minyak tersebut. Selain itu, ia juga meminta masyarakat yang melihat kejadian itu untuk segera melaporkan darimana minyak itu berasal. “Kita lagi selidiki. Kami juga meminta masyarakat kalau ada yang melihat darimana tumpahan itu berasal segera dilaporkan ke kita agar kami bisa melakukan pencarian, supaya kejadian ini tidak terulang kembali,” kata AKP Yusuf Dwi Atmodjo, Selasa 29 Juni 2021.
Masih kata Kasatlantas Polres Cilegon, untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas, pihaknya bersama Anggota Satlantas Polres Cilegon sudah menyiram ceceran minyak itu menggunakan pasir supaya jalan tidak menjadi licin yang nanti bisa berakibat fatal. “Sementara kita lakukan pencegahan (kecelakaan-red) dengan cara disiram pakai pasir biar enggak licin jalannya,” terang Yusuf. []