Selasa, Februari 18, 2025
BerandaPembalap Liar di Bonakarta Jatuh, Warga: Kondisinya Kritis

Pembalap Liar di Bonakarta Jatuh, Warga: Kondisinya Kritis

CILEGON, BCO.CO.ID – Seorang pengendara sepeda motor yang biasa di Jalan Bonakarta, Kelurahan Masigit, Kecamatan Jombang, Kota Cilegon, terjatuh dari motornya usai melajukan kendaraan dengan kecepatan tinggi hingga membuatnya terkapar di jalan, Sabtu sore, 05 Desember 2020.

Peristiwa kecelakaan diduga karena korban yang belum diketahui identitasnya tersebut melakukan aksi balap liar di kawasan ini.

“Kejadian sekitar jam 16.30 WIB. Setiap harinya jalan tersebut dipakai untuk balapan atau pun setting motor sangat ganggu pengguna jalan yang lewat,” ujar Ari, seorang warga, kepada BCO.

Ari mengatakan, sebelumnya rekan korban sempat melarikan diri enggan membantu korban yang mengalami peristiwa nahas itu. Namun sejumlah pemuda lain akhirnya membawa korban yang tak sadarkan diri tersebut ke tempat perawatan medis.

“Dievakuasi oleh kawannya dalam kondisi kritis,” jelasnya.

Untuk diketahui, Jalan Bonakarta kerap dijadikan ajang kebut-kebutan oleh remaja sekitar. Biasanya, wilayah ini ramai dikunjungi para remaja saat sore hari. Mereka juga sering menutup jalan untuk melakukan aksi balapan itu sehingga mengganggu pengguna jalan lain yang akan menggunakan jalur tersebut. []

RELATED ARTICLES

Most Popular

- Advertisment -
Google search engine

Recent Comments