Jumat, April 18, 2025
BerandaArus MudikPuncak Arus Mudik: Pemotor di Pelabuhan Pelindo Ciwandan Meluber

Puncak Arus Mudik: Pemotor di Pelabuhan Pelindo Ciwandan Meluber

BCO.CO.ID – Pemudik sepeda motor meluber di Pelabuhan Pelindo Ciwandan, Kota Cilegon, kondisi itu terjadi karena tenda antrean sudah penuh disesaki pemudik yang akan naik ke kapal pada Jum’at 28 Maret 2025.

Pantauan BCO Media, kepadatan mulai terjadi sejak pukul 00.30 WIB. Dimana saat itu, pemotor sudah mulai memadati area loket tiket sampai pada akhirnya pemudik sepeda motor dialihkan ke lokasi parkir cadangan yang berada di luar tenda utama.

Para pemudik mengaku, melakukan perjalanan saat ini lantaran baru mendapat waktu libur dari tempatnya bekerja. “Udah tahu si kalau malam ini pasti padat, cuma mau gimana lagi baru dapat libur soalnya dari tempat kerja,” ucap Basuki.

Basuki menyampaikan, ia akan melakukan perjalanan dari Bogor ke Lampung Tengah. Menurutnya, kondisi saat ini diperkirakan akan sangat ramai. “Iyah di jalan aja udah ramai, kayaknya beda sama tahun kemarin ini. Lebih ramai,” terangnya.

Selain Basuki, Arni pemudik asal Tangerang menuju Metro Lampung bilang, ia terpaksa melakukan perjalanan mudik malam ini karena masih ada kegiatan yang harus diselesaikan sebelumnya. “Tadinya pengen tanggal 24 itu waktu Pelabuhan Ciwandan dibuka, tapi masih banyak kerjaan bisanya hari ini,” katanya.

Saat ini, terdapat empat dermaga dengan delapan kapal yang dioperasikan di Pelabuhan Pelindo Ciwandan untuk mengangkut pemudik menyeberang ke Pulau Sumatera. []

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

- Advertisment -
Google search engine

Recent Comments