BCO.CO.ID – Pemudik tujuan Pulau Sumatera mulai berdatangan ke Pelabuhan PT Pelindo Ciwandan pada Selasa malam 2 April 2024, sekira pukul 23.50 WIB.Selain kendaraan roda dua, truk berukuran sedang juga mulai ramai hilir mudik masuk ke area pelabuhan barang tersebut.
Diketahui, mulai Rabu 4 April 2024 pukul 00.00 WIB pemudik sepeda motor dialihkan ke pelabuhan milik perusahaan BUMN yang ada di ujung Kota Cilegon ini.
Tomi, pemudik tujuan Lampung Selatan dari Depok, Jawa Barat, mengaku langsung memilih rute Serang-JLS saat diperjalanan. “Tahun lalu sempat ke Merak dulu, karena tadi di jalan mikir enggak bakal sempat akhirnya saya langsung ke Ciwandan pakai google maps,” kata Tomi, Rabu 4 April 2024.
Hal senada juga diungkapkan Iman, pemudik dari Tangsel menuju Pringsewu. Iman bilang, sempat memilih rute jalur kota sebelum tiba di Pelabuhan PT Pelindo Ciwandan.
“Ini yang dibonceng saya buta maps, di aplikasi itu di lampu merah langsung lurus ini malah muter lagi ke arah kota. Tapi enggak apa-apa, yang penting udah di pelabuhan,” terangnya.
Hingga berita ini ditulis, pemudik sepeda motor masih terus mengalir mendatangi Pelabuhan PT Pelindo Ciwandan. []